Judul : Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah
link : Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah
Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah
Distributor Mulsa Plastik High Quality - Lim Corporation
Budidaya bawang merah relatif banyak dibudidayakan para petani dan telah menyebar di setiap provinsi di Indonesia. Tanaman bawang merah adalah tumbuhan hortikultura yang sudah sejak lama di dibudidayakan oleh petani secara intensif. Komoditas unggulan pertanian ini memberikan kontribusi yang cukup tinggi terhadap perkembangan ekonomi di suatu wilayah.Berikut teknis budidaya bawang merah agar hasil melimpah:
Baca Juga :
- Cara Menanam Pohon Kelengkeng Di Dalam Pot Atau Plastik Polybag Tanaman
- Gunakan Plastik Uv (Ultra Violet) Untuk Atap Greenhouse
- Budidaya Tanaman Hortikultura Memakai Paranet Sebagai Naungannya
1. Pemilihan benih bawang merah
Dalam budidaya bawang merah sangat penting dalam memilih benih yang berkualitas. Pilihlah benih bawang merah yang sehat. Selanjutnya benih bawang merah yang baik setidaknya sudah disimpan selama 2-3 bulan. Ukuran benih kurang lebih 1,5-2 cm dengan bentuk yang bagus, tidak cacat dan berwarna merah tua mengkilap. Kebutuhan benih bawang merah berkisar 1,4 – 2,5 ton, tergantung dari varietas, ukuran benih serta jarak tanam yang dipakai.
2. Pengolahan tanah
Bajak lahan dengan kedalaman kurang lebih 20 cm. Kemudian buatlah gulutan dengan tinggi kurang lebih 50 cm, lebar sekitar 100 cm dan jarak antar bedeng kurang lebih 50 cm. Setelah bedengan sudah siap, taburkan pupuk kandang diatasnya sebanyak 10-20 ton per hektar dan tabur dolomite sebanyak kurang lebih 1 ton per hektar (tergantung ph tanah) lalu semprot dengan GDM Black BOS dengan dosis 1 gelas air mineral per tangki. Terakhir tutup bedengan tersebut dengan mulsa plastik.Fungsi aplikasi Black BOS yaitu untuk meningkatkan kualitas tanah, menghilangkan penyakit tular tanah seperti jamur & bakteri pathogen, mempercepat proses pengomposan dalam tanah, meremediasi residu kimia dan logam berat di tanah sehingga pori-pori tanah menjadi terbuka serta tanah menjadi sangat gembur dan subur.
3. Jarak tanam bawang merah
Jarak tanam bawang merah yang digunakan pada saat musim kemarau yaitu 15 x 15 cm, jika saat musim hujan yaitu 20 x 20 cm.
4. Cara menanam bawang merah
Sebelum penanaman bibit bawang merah, sebaiknya rendam umbi bawang merah selama 15-30 menit dengan memakai pupuk organik cair GDM spesialis tanaman pangan sayur yang bertujuan untuk menghilangkan penyakit tular benih, serta mempercepat pertumbuhan umbi bawang.Hal ini disebabkan bakteri yang terkandung dalam pupuk organik cair GDM menghasilkan antibiotik untuk menekan pertumbuhan jamur & bakteri pathogen serta menghasilkan phytohormones yang berfungsi sebagai Zat Perangsang Tumbuh (ZPT) sehingga pertumbuhan bawang merah akan lebih cepat dan serempak. Kemudian tanam umbi bawang merah rata dengan tanah dan setelah 7 hari sampai 10 hari setelah tanam bibit yang normal akan tumbuh merata.
5. PemupukanSetelah bawang merah tumbuh
pada saat umur 7 hari setelah tanam (HST) semprot dengan POC GDM dengan dosis 2 gelas air mineral per tangki dan ulangi setiap 1 minggu sekali. Penyemprotan sebaiknya dilakukan pagi hari sebelum jam 09.00 WIB atau setelah jam 16.00 WIB. Sebelum melakukan penyemprotan cuci tangki terlebih dahulu agar terbebas dari sisa-sisa kimia (pestisida kimia) yang menempel pada tangki agar bakteri GDM tidak mati dan bisa bekerja secara maksimal untuk pertumbuhan tanaman dan peningkatan hasil panen.Bakteri yang terkandung dalam POC GDM dapat menghasilkan phytohormone sehingga merangsang pertumbuhan anakan umbi bawang menjadi banyak dan ukuran diameter umbi bawang merah akan menjadi lebih besar. Pupuk anorganik diberikan saat tanaman bawang merah umur 10, 20 dan 35 HST.
6. Pengairan dan penyiangan
Lakukan pengairan sesuai kondisi tanah dan tanaman, serta lakukan penyiangan gulma untuk menghindari persaingan memperoleh nutrisi antara gulma dan tanaman. Lakukan penyiangan sebanyak 2-3 kali dengan melihat kondisi pertumbuhan gulma di lahan dan dilakukan sebelum aplikasi pemupukan susulan. Fungsi penyiangan juga bermanfaat untuk meminimalisir serangan hama dan penyakit tanaman.
7. Umur panen bawang merah
Bawang merah dapat dipanen umur 55-90 HST tergantung dari varietas yang ditanam, jenis tanah dan ketinggian tempat. Tanaman bawang merah yang siap panen mempunyai cirri-ciri sebagai berikut :
1.Umbi bawang merah sudah terbentuk sempurna.
2.Umbi sebagian besar sudah muncul di permukaan tanah.
3.Prosentase daun bawang yang rebah sudah mencapai 80%.
4.Sebagaian besar daun berwarna kuning pucat.
5.Pada pangkal daun apabila dipegang menjadi lemas atau tidak kaku.
Aplikasikan selalu GDM Black Bos (BIO Organic Stimulant) dan Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Pangan Sayur setiap tanam bawang merah agar umbi bawang banyak dan besar sehingga hasil panen meningkat.
jual mulsa hitam perak |
* Info selengkapnya mengenai harga Mulsa Plastik klik DISINI
Customer Service :
Telp : 031 - 8830487
Mobile : 0852 3392 5564 / 0877 0282 1277 / 0812 3258 4950
Email : limcorporation2009@gmail.com
Whatsapp : Admin 1 / Admin 2 / Admin 3
Catatan :
- Minmal order 10 roll
- Harga netto ( tidak termasuk PPN )
- Harga franco Surabaya, belum termasuk ongkos kirim Ke kota
tujuan
- Harga tidak mengikat, bisa berubah setiap waktu
Demikianlah Artikel Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah
Sekianlah artikel Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah dengan alamat link https://mulsaplastik77.blogspot.com/2019/07/tips-trik-penanaman-bawang-merag-di.html
0 Response to "Tips Trik Penanaman Bawang Merah Di Jamin Hasil Melimpah"
Posting Komentar